Isuzu D-Max, Mobil Double Cabin Tangguh untuk Menaklukkan Segala Medan

Isuzu D-Max, Mobil Double Cabin Tangguh untuk Menaklukkan Segala Medan

Mobil42.com – Isuzu kembali menunjukkan taringnya di pasar kendaraan double cabin Indonesia melalui kehadiran Isuzu D-Max. Dengan mengusung tagline “The Real Working Partner”, mobil ini dirancang khusus bagi Anda yang membutuhkan kendaraan handal di medan berat seperti pertambangan, konstruksi, dan area perkebunan.

Dengan mengandalkan performa mesin diesel tangguh, kenyamanan kabin, hingga fitur keselamatan canggih, Isuzu D-Max membuktikan dirinya bukan hanya sekadar alat transportasi, melainkan partner sejati untuk menaklukkan segala tantangan di medan ekstrem.

Dilengkapi Mesin Diesel Handal dan Efisien

Di balik kap mesinnya, Isuzu D-Max dibekali mesin diesel RZ4E-TC berkapasitas 1.898 cc dengan konfigurasi 4-silinder. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga puncak sebesar 150 PS pada 3.600 rpm serta torsi 35,7 kgm pada 1.800–2.600 rpm. Dukungan sistem common rail dan sertifikasi EURO 4 memastikan performa mesin tetap bertenaga namun tetap ramah lingkungan.

Yang menarik, mesin ini telah dilengkapi teknologi Electric Control VGS Turbo Charger — turbo dengan kontrol elektrik yang memberikan dorongan tenaga lebih responsif, terutama di putaran mesin rendah hingga menengah. Dengan kombinasi ini, Isuzu D-Max mampu memberikan keseimbangan sempurna antara tenaga besar dan konsumsi bahan bakar yang hemat.

Selain itu, Isuzu juga menawarkan varian lain dengan mesin 4JK1-TC HI berkapasitas 2.499 cc. Mesin ini menghasilkan 136 PS pada 3.400 rpm dan torsi 32,6 kgm pada 1.800–2.800 rpm, dengan teknologi DOHC, common rail, dan intercooled turbo charger. Dengan dua opsi mesin yang sama-sama efisien, Anda bebas memilih kekuatan yang sesuai kebutuhan operasional Anda.

Mobil Penakluk Segala Medan

Isuzu 4×4 hadir dalam pilihan single cabin dan double cabin, dengan kemampuan penggerak 4×4 yang bisa diubah menjadi 4×2 untuk kebutuhan jalan di raya. Ini membuatnya bisa fleksibel digunakan baik di area off-road berat maupun di aspal kota.

Fitur Shift-on-the-fly memudahkan Anda beralih dari mode 2WD ke 4WD tanpa perlu berhenti, sedangkan tambahan Rear Difflock memberikan traksi lebih optimal dibandingkan sistem LSD biasa. Keunggulan ini memastikan traksi maksimal, bahkan di medan berlumpur, berbatu, atau tanjakan curam.

Dengan ground clearance setinggi 220 mm dan jarak sumbu roda 3.125 mm, D-Max memberikan kemampuan jelajah medan berat tanpa khawatir terbentur atau tersangkut. Radius putarnya mencapai 6 meter, cukup baik untuk manuver di area sempit seperti daerah tambang atau jalan di perkebunan.

Hardir dengan Design Dinamis dan Gagah

Soal tampilan, Isuzu D-Max 4×4 tampil maskulin dengan desain eksterior kokoh dan sangat proporsional. Konsep desain “shaping style” yang terinspirasi dari bentuk paus memberikan siluet kuat dan aerodinamis.

Eksteriornya dilengkapi fitur modern seperti:

  • LED Headlamp untuk pencahayaan maksimal.
  • Antena Elektrik yang menunjang estetika atap.
  • Adjustable Headlights agar visibilitas tetap optimal.
  • Taillight Bulb Type untuk daya tahan lebih lama.
  • Kaca Spion Luar Manual yang praktis untuk pengaturan.

Dimensi keseluruhan mencapai 5.230 x 1.810 x 1.770 mm, memberikan proporsi pas untuk medan berat namun tetap nyaman dikendarai. Tangki BBM yang ditempatkan di tengah sasis menambah kestabilan saat membawa muatan berat.

Sudah Pasti Dilengkapi dengan Kabin Nyaman dan Multifungsi

Meski mobil ini berfokus pada ketangguhan, Isuzu D-Max tetap memperhatikan kenyamanan pengendara. Kabinnya dirancang luas dan ergonomis, cocok untuk membawa perlengkapan kerja seperti tool kits, rompi keselamatan, bahkan botol minum 1,5 liter di setiap pintu.

Cabin Isuzu D-Max

Fitur multimedia juga tak kalah lengkap:

  • Head unit layar sentuh 7 inci dengan konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay.
  • Kamera belakang untuk memudahkan parkir atau bermanuver di area kerja sempit.

Kenyamanan berkendara juga didukung oleh pengaturan tempat duduk yang fleksibel, material kabin yang tahan terhadap penggunaan berat, serta ventilasi yang memadai untuk menjaga tetap menjaga kesejukan kabin di tengah panasnya medan yang tempuh.

Fitur Keselamatan

Untuk keselamatan, Isuzu D-Max Rodeo M/T telah dibekali berbagai teknologi modern:

  • ABS (Anti-lock Braking System) untuk mencegah roda terkunci saat pengereman mendadak.
  • EBD (Electronic Brakeforce Distribution) yang menyesuaikan distribusi pengereman sesuai beban.
  • BA (Brake Assist) untuk membantu pengereman darurat.
  • ESC (Electronic Stability Control) agar mobil tetap stabil saat manuver tajam.
  • Kontrol traksi untuk menghindari selip di medan licin.
  • Hill Start Assist (HSA) dan Hill Descent Control (HDC) yang sangat berguna di area berbukit.

Dengan paket fitur keselamatan ini, Isuzu D-Max bukan hanya kuat, tapi juga aman dioperasikan di berbagai kondisi jalan dan medan.


Tidak hanya mengandalkan mesin diesel, Isuzu juga memperkenalkan D-Max EV — varian listrik yang ramah lingkungan. Dengan motor listrik depan berdaya 54 HP dan motor belakang berdaya 121 HP, D-Max menghasilkan total power 174 HP dan torsi maksimal 325 NM.

Didukung baterai berkapasitas 66,9 kWh, D-Max EV mampu melaju hingga kecepatan 130 km/jam dengan beban muatan hingga 1 ton. Ini adalah bukti bahwa Isuzu terus berinovasi, menghadirkan solusi kendaraan masa depan tanpa meninggalkan ketangguhan dalam segala medan.

Oleh karena itu Isuzu D-Max membuktikan diri sebagai kendaraan double cabin sejati: tangguh di medan berat, nyaman untuk perjalanan panjang, aman dengan teknologi modern, dan hemat bahan bakar.

Dengan pilihan mesin diesel efisien, desain maskulin, kemampuan off-road mumpuni, serta fitur kenyamanan dan keselamatan lengkap, tidak heran jika Isuzu D-Max menjadi pilihan utama di sektor pertambangan, konstruksi, hingga perkebunan.

Apa pun tantangan Anda, Isuzu D-Max siap menemani dan membantu Anda untuk menaklukkannya.
Saatnya berpartner dengan The Real Working Partner – Isuzu D-Max!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *